Pilwakot Bekasi 2024 Bakal jadi Persaingan Dua Mantan Walikota

- 4 Mei 2024, 10:15 WIB
/

PESAWARAN INSIDE- Dua mantan Walikota Bekasi bakal bersaing di Pilwakot Bekasi 2024.Keduanya, adalah; Tri Adhianto dan Mochtar Mohamad. Tri dan Mochtar dikabarkan sudah mendaftar di PDI-P.

Meski terdapat sejumlah calon lain yang menyatakan diri siap untuk maju di Pilwakot Bekasi 2024 namun nama kedua tokoh ini menjadi kandidat yang paling banyak mendapat respon dari masyarakat Kota Bekasi.

Tri Adhianto mengemban tugas sebagai Plt periode 2019-2023. Ia dilantik sebagai walikota untuk satu bulan sisa masa jabatan Rahmat Effendi.

Sedangkan, Mochtar Mohamad adalah mantan Walikota Bekasi yang menjabat pada periode 2008-2013. Namun, Mochtar Mohamad terganjal kasus korupsi.

Pada Pilwakot Bekasi 2024 ini, Mochtar mengaku banyak yang mendukung dan mendorongnya untuk kembali mencalonkan diri sebagai walikota.

Namun, nampaknya PDIP Kota Bekasi lebih cenderung untuk merekomendasikan nama Tri Adhianto ketimbang Mochtar Mohamad.

Hal ini karena PDIP lebih cenderung untuk memajukan kadernya terlebih dahulu ketimbang calon eksternal.

Mochtar sendiri sudah bersiap jika akhirnya tak mendapat rekomendasi dari PDIP, ia akan melamar ke parpol lain.***

Editor: Arief Mulyadin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah