Pilgub Sumbar 2024, Politisi Gerindra Andre Rosiade Ramaikan Bursa Cagub Sumbar

- 6 Mei 2024, 07:15 WIB
/

PESAWARAN INSIDE- Politisi Gerindra, Andre Rosiade turut meramaikan bursa Cagub Sumbar pada Pilgub Sumbar 2024 mendatang.

Andre Rosiade yang juga mertua dari pesepak bola Indonesia, Arhan Pratama ini dikabarkan akan maju di Pilgub Lampung.

Ia akan bersaing dengan kandidat petahana Mahyeldi Ansharullah yang sudah pasti akan kembali diusung PKS.

Selain itu, ada juga Fadli Amran dari Nasdem, Mulyadi dari Demokrat serta sejumlah kepala daerah yang berasal dari Golkar.

Khusus bagi Andre Rosiade yang belakangan ini santer disebut sebagai satu-satunya kompetitor terkuat Mahyeldi Ansharullah.

Apalagi, pada pilpres dan pileg lalu, perolehan suara Partai Gerindra di Sumatera Barat tak menggembirakan sehingga langkah Andre Rosiade amat mungkin akan tergantung pada rekomendasi dari partainya.

Melihat hal itu, dalam berbagai kesempatan Andre Rosiade seperti tak yakin jika dirinya bakal maju di Pilgub Sumbar 2024.

Kemudian, masuknya nama Fadli Amran kedalam bursa Cagub Sumbar juga terkait erat dengan menguatnya daya tawar partai Nasdem yang saat ini telah berhasil meloloskan kadernya sebagai ketua DPRD di Kota Padang Panjang.

Fadli Amran yang juga mantan Walikota Padang Panjang dikabarkan tidak akan melanjutkan periode kedua di Padang Panjang. Yang berarti bahwa sosok ini memiliki opsi maju di Pilgub Sumbar atau bahkan Pilwako Padang.

Halaman:

Editor: Arief Mulyadin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah