PSSI Sebut Ada 2 Pemain Keturunan Baru Sedang Dirundingkan untuk Perkuat Timnas Indonesia

- 28 Juni 2024, 15:14 WIB
/

PESAWARAN INSIDE - Anggota Exco PSSI Arya Sinulingga menyebut setidaknya ada dua nama pemain keturunan baru yang sedang dirundingkan untuk perkuat Timnas Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh Arua Sinulingga dalam acara podcast di kanal YouTube @bebaspodcastid, dikutip pada Jumat (28/6/2024).

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan menghadapi lawan yang tangguh di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 round 3 zona asia.

Skuad Garuda tergabung ke dalam grup c bersama raksasa asia Jepang, lalu ada Arab Saudi, Australia, serta Bahrain dan China.

Secara peringkat dunia FIFA, Timnas Indonesia merupakan tim paling lemah karena menempati urutan ke-134.

Oleh sebabnya, PSSI disebut sedang berupaya meningkatkan kualitas Timnas Indonesia untuk menghadapi lawan-lawang kuatnya dengan mendatangkan pemain keturunan baru.

Di tubuh skuad Garuda sendiri telah diisi beberapa nama pemain keturunan yang berasal dari eropa, seperti Thom Haye, Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen hingga Sandy Walsh.

Namun, nampaknya PSSI ingin Timnasnya memiliki kedalaman skuad yang mumpuni dengan menambah pemain keturunan baru.

Hal itu terlontar dari Arya Sinulingga yang tidak menutup kemungkinan untuk adanya tambahan pemain baru di round 3 nanti.

Halaman:

Editor: Arief Mulyadin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah