Tiba di Kepulauan Aru, Pengajar Muda 26 Disambut: ‘Selamat Datang Semua, Halo Halo’

- 13 Maret 2024, 12:00 WIB
Tiba di Kepulauan Aru para Pengajar Muda disambut hangat
Tiba di Kepulauan Aru para Pengajar Muda disambut hangat /ist

PESAWARAN INSIDE– Para pengajar muda XXVI yang dikirim Indonesia Mengajar tiba di Kepulauan Aru, Provinsi Maluku sekira pukul 12.00 waktu setempat, Rabu 13 Maret 2024.

Para pengajar muda terlihat gembira begitu langkah menjejak di Bumi Jargaria tersebut.

Warga setempat telah siap memberi sambutan. Poster dari karton terbentang: Selamat Datang di Kepulauan Aru, Arungi Bumi Jargaria, Terus Bekerja, Aru.ngilaut, AruBerkisah.

Satu lagi bertuliskan PM (Pengajar Muda) 26: Jelajahi Potensi, Berbagi Inspirasi.

Abdurrobbi Fadillah, PM 26 asal Lampung dari Aru mengatakan, sangat bahagia sampai dengan selamat di kabupaten ini. Setelah perjalanan dari Jakarta pada 11 Maret lalu bermalam 2 hari di Kota Ambon.

“Pagi tadi pukul 07.25 kami terbang dari Ambon ke Dabo,” kata Obi, panggilan akrab Abdurrobbi Fadillah.

Dari Kepulauan Aru, ia juga mengirimkan sebuah video sambutan warga setempat di halaman bandara setempat. Sambutan yang riang gembira, hangat, dan penuh persaudaraan.

“Selamat datang semua, halo halo…” berulang-berulang dilantunkan.

Ya, selamat di jalan, selamat di tujuan, tanah perantauan. “Kami langsung mengabdi, kami mengajar,” kata Obi saat ditelepon.

Halaman:

Editor: Isbedy Stiawan ZS


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah