PENGUMUMAN!Cair Mulai 22 Maret 2024, Begini Cara Cek THR Secara Online untuk PNS, TNI/Polri dan Pensiunan

- 19 Maret 2024, 05:05 WIB
/

PESAWARAN INSIDE--Setelah ditetapkan bahwa THR cair mulai 22 Maret 2024, berikut cara cek THR secara online untuk PNS, TNI/Polri dan pensiunan.

Melakukan pengecekan THR secara online akan memberikan kemudahan sekaligus praktis bagi para abdi negara, aparat hukum dan pensiunan, karena tak perlu mengantri berlama-lama sehingga bisa mengganggu kinerja.

Sesuai dengan kebijakan pemerintah, proses penyaluran THR yang akan mulai dilakukan tanggal 22 Maret 2024 ini akan dilakukan secara serentak untuk seluruh PNS, TNI/Polri dan pensiunan.

Meski demikian, tak semua abdi negara, aparat hukum maupun pensiunan yang bisa langsung menerima THR tersebut, mengingat besarnya jumlah abdi negara, aparat hukum dan pensiunan yang tersebar di seluruh Indonesia.

Oleh sebab itu, untuk memudahkan para PNS, aparat hukum dan pensiunan, berikut cara mudah yang bisa anda lakukan untuk mengecek apakah THR sudah masuk secara cepat, praktis dan tak perlu mengantri.

Seperti diketahui, proses penyaluran THR akan melalui transfer ke rekening sesuai dengan bank yang ditunjuk untuk membayarkan gaji, seperti Bank BRI, Mandiri maupun BNI.

Untuk mengecek apakah THR sudah masuk atau belum, anda cukup mengakses rekening anda melalui aplikasi bank penyalur gaji yang anda miliki selama ini.

Umumnya proses penyaluran THR berlangsung hingga sepekan lebih, oleh karena itu, cukup dengan mengakses rekening gaji anda secara online maka tak perlu repot harus menuju ke ATM atau kantor cabang bank anda.***

Editor: Arief Mulyadin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah