Farewell Party Kelas XII SMAN 1 Padang Cermin Toreh Kelulusan Siswa Berprestasi

- 30 April 2024, 16:16 WIB
Suasana acara Farewel party kelas XII Angkatan XXX III SMAN 1 Padang Cermin, saat acara pisah sambut siswa kelas XII dengan kepala SMAN 1 Padang Cermin Tamzir Zamka dan seluruh dewan guru berlangsung di halaman sekolah setempat, Selasa 30 April 2024.
Suasana acara Farewel party kelas XII Angkatan XXX III SMAN 1 Padang Cermin, saat acara pisah sambut siswa kelas XII dengan kepala SMAN 1 Padang Cermin Tamzir Zamka dan seluruh dewan guru berlangsung di halaman sekolah setempat, Selasa 30 April 2024. /Wahyudin/

PESAWARAN INSIDE - Farewel party SMAN 1 Padang Cermin menoreh kelulusan siswa berprestasi bagi Kelas XII Angkatan XXXIII (33) melanjutkan ke jenjang Perguruan Tinggi (PT) hasil seleksi SNBP 2024, dan Kegiatan Belajar Cepat (KBC). Berbagai penghargaan diberikan pada acara berlangsung di lingkungan sekolah setempat, Selasa 30 April 2024.
 
Kepala SMAN 1 Padang Cermin Tamzir Zamka, S.Pd menyampaikan, dari 298 siswa reguler terdapat 26 siswa kelas XII IPA dan IPS melanjutkan kuliah ke perguruan tinggi hasil seleksi SNBP 2024, termasuk 7 peserta lulus mengikuti Kegiatan Belajar Cepat (KBC) dengan waktu dua tahun. 
 
" Dari jumlah tersebut menandakan peserta didik berprestasi terbanyak di Kabupaten Pesawaran, mereka  melanjutkan kuliah di Universitas Negeri Semarang (UNS), Universitas Negeri Padang, UNILA, ITERA dan POLINELA," ujar Tamzir Zamka, S.Pd, Selasa 30 April 2024.
 
 
Tamzir melanjutkan, tapi jangan lupa ketika berjalan. Ingat sama tempat tinggal kalian. Artinya kalian sudah pernah melaksanakan pendidikan selama tiga (3) tahun di SMA Negeri 1 Padang Cermin.
 
" Karena itu, mau tidak mau harus melepaskan diri dari SMA setelah lepas kalian juga adalah siswa SMA Negeri 1 Padang Cermin, karena masih melekat di pundak kalian itu nama almamater," ucapnya.
 
" Jadi, jangan lupa ketika berjalan kemana pun kalian adalah anak didik SMAN 1  Padang Cermin. Jaga almamater sekolah, karena baik buruk kalian turut berpengaruh nama sekolah ini di masyarakat. Kejarlah cita cita setinggi langit, bila kalian jatuh maka kalian jatuh di antara bintang bintang," tambah Tamzir.
 
Kacabdin wilayah 2, diwakili Kasi SMA wilayah II Iswanda Syahpri S.Sos, M.Si berpesan untuk banyak memohon doa kedua orangtua pasca kelulusan dan akan terjun di masyarakat bila ingin sukses. Ridho dan doa orang tua itu sangat penting.
 
" Itu penentu kesuksesan kalian, jika kalian sukses, tapi tidak berbakti kepada orangtua bagai hati hampa, tidak berarti apa-apa, karena itu, ini wadah segalanya, dan masing-masing karakter terbentuk agar menjadi lebih baik," ujarnya.
 
Untuk itu, tambah Iswanda, tanamkan selalu rendah diri dan mawas diri untuk selalu terus belajar, terus belajar, paling hebat, paling pinter, tapi harus rendah diri. Insyaallah keberkahan akan datang pada diri kalian, apapun pekerjaan kalian, tetapi harus berbakti kepada orangtua kalian.
 
" Dan banyak terima kasih kepada bapak/ibu dewan guru yang selama 3 tahun in telah mendidik dan membimbing kalian, tentu ada salah dan khilaf yang pernah kalian lakukan. Keikhlasan ilmu yang diberikan tentu dapat memudahkan jalan kalian untuk mengabdi di masyarakat," ujarnya.
 
Siswa Kelas XII SMAN 1 Padang Cermin saat menerima penghargaan dalam acara tersebut
Siswa Kelas XII SMAN 1 Padang Cermin saat menerima penghargaan dalam acara tersebut
 
Dalam laporan Ketua panitia pelaksana Farewel party SMAN 1 Padang Cermin, Saprudin, M.Pd.I menyampaikan kegiatan ini merupakan program kerja sekolah Tahun 2023/2024 tertuang dalam program Tahunan Komite.
 
" Kegiatan ini di laksanakan selama satu (1) hari, namun persiapan sudah dari jauh-jauh, selain persiapan acara juga persiapan siswa menampilkan tari-tarian dalam mengisi rangkaian acara tersebut," jelas Saprudin.
 
 
Menurutnya, kegiatan itu diikuti peserta sebanyak 298 siswa regular dan 7 siswa Kegiatan Belajar Cepat (KBC), melibatkan dewan guru, para orangtua dan komite sekolah, dengan mengundang Kacabdin wilayah 2 diwakili Kasi SMA wilayah 2 Iswanda Syahpri, S.Sos, M.Si, Camat Teluk Pandan, Edy Sutrisno, S.IP.
 
" Serta mengundang Kepala SMAN 2 Padang Cermin, Payudi, Kepala UPT Puskesmas Hanura, Kepala SMP 25 Pesawaran, Wakil SMPN 2 Pesawaran, Babinsa Koramil Padang cermin, Sertu Maradhona, Babinkamtibmas Desa Hanura Aipda Penizela mewakili Kapolsek Padang Cermin, Iptu Apri Sampanuju, dan siswa didik kelas 12," ucapnya.
 
Untuk itu, Saprudin menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh panitia yang telah meluangkan waktunya serta bekerja keras demi terlaksananya ini dengan baik dan lancar. " Semoga pengorbanan waktu dan tenaga menjadi ladang pahala di akhirat kelak," sambung Wakahumas SMAN 1 Padang Cermin itu.
 
Waka Kurikulum SMAN 1 Padang Cermin, Fery Juanda, S.Pd mengumumkan nama - nama siswa dengan peringkat terbaik Tahun 2024 untuk program IPA dan IPS Kelas 12 SMAN 1 Padang Cermin di Kabupaten Pesawaran.
 
 
" Progran IPA Peringkat pertama (1) Endy Yoga Cahyo kelas XII MIPA 5. Peringat dua (2) adalah Temi dari kelas XII MIPA 4, serta Peringkat tiga (3) diraih Zoya Dinova Maylanda dari kelas XII MIPA 4. Sedangkan Program IPS untuk Peringkat pertama (1) diraih Galastyo Ibnu Rafi dari kelas XII IPS 1. Peringkat dua (2) diraih Siti Harumawati kelas XII IPS 1, serta Peringkat ketiga (3) Vanaeza Maulidya dari kelas XII IPS 2," pungkasnya. ***

Editor: Wahyudin


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah